Search

MEMBUKA PENGHALANG BAGI TUHAN

Loading

Kamis PEKAN II ADVEN; Yes 41: 13-20; Mat 11: 11-15

P Gordianus Afri SX
Misionaris Xaverian
Yohanes Pembaptis ditinggikan oleh Yesus. Dalam Injil hari ini, Yesus memuji Yohanes, lebih dari nabi yang lain.
 
Memang, Yohanes adalah nabi terakhir dari Perjanjian Lama. Sekaligus membangun jembatan kepada Perjanjian Baru. Dalam alam pikiran Yahudi, Yohanes adalah Elia yang baru. Bagi orang Yahudi, Elia adalah nabi terakhir yang membuka jalan pada kedatangan Mesias. Menyematkan nama Elia yang baru pada Yohanes tidak lain karena ingin menangkap alam pikiran orang-orang Yahudi.
 
Seperti Yohanes, Elia mempunyai tugas berat. Karena pewartaannya tentang kedatangan Mesias, ia berhadapan dengan Raja Ahab dan Ratu Izebel. Seorang nabi memang harus kuat. Tapi, dengan kekuatan sendiri, tak mungkin Elia bisa menghadapi kekuatan kedua kerajaan ini. Elia tidak menghindar, dan dia dikuatkan Tuhan sehingga dia tetap kuat dan tidak dipenjara.
 
Dipenjarakan adalah risiko pewartaan bagi seorang nabi. Yohanes dipenjarakan tapi tetap mau mewartakan kebaikan Tuhan. Sampai hari ini, Kerajaan Allah yang diwartakan Yohanes tetap berjuang agar bisa menjangkaui ketertutupan hati manusia.
 
Tantangan inilah yang tidak hanya dihadapi Yohanes tapi juga oleh kita zaman sekarang. Hari ini, kita dipanggil untuk membuka hati kepada kedatangan Kerajaan Allah. Semoga dengan hati kita yang dirajai Allah, kita juga mampu membuka jalan. Agar setiap orang mau menerima Kerajaan Allah yang datang.
 
Bahaya zaman ini adalah menutup hati kepada kehadiran Allah. Semoga dengan doa-doa dan pewartaan kita di masa adven ini, makin banyak orang membuka hatinya bagi Kerajaan Allah, serta menyiapkan banyak orang untuk datang pada Allah, seperti Injil kemarin.
Tuhan Yesus, mampukanlah kami menjadi pewarta Kerajaan Allah. Seperti Engkau menguatkan Yohanes, kuatkan kami juga.
Kasih Kristus Mendorong Kita
5/5
Tinggalkan Komentar
Blank Form (#4)

Terbaru

LIVE STREAMING
DUKUNGAN UNTUK PENGELOLAAN SITUS PAROKI
SCAN ME

2025 March

  • No event
  • No event
  • No event
  • No event
  • No event
  • No event
  • No event
  • No event
  • No event
  • No event
  • No event
  • No event
  • No event
  • No event
  • No event
  • No event
  • No event
  • No event
  • No event
  • No event
  • No event
  • No event
  • No event
  • No event
  • No event
  • No event
  • No event
  • No event
  • No event
  • No event
  • No event